Tips Membersihkan Sofa Sendiri Ditengah Pandemi

//Tips Membersihkan Sofa Sendiri Ditengah Pandemi

Tips Membersihkan Sofa Sendiri Ditengah Pandemi

Cara Melakukan Pembersihan Sofa Sendiri Ditengah Pandemi.

Ditengah Pandemi Covid-19 Menjaga Kebersihan Rumah itu penting, menurut Para ahli kesehatan, yang dilansir situs New York Times, menyarankan untuk membersihkan rumah setiap hari, apalagi pada masa Pandemi Covid-19. Membersihkan rumah dalam sehari-hari mungkin sudah biasa, Seperti mengepel lantai, mengelap lemari, dan membersihkan area sekitar rumah.

 

 

Selain kebersihan diatas ada juga kebersihan yang perlu diperhatikan yaitu sofa, karena sofa merupakan benda yang hampir ada pada setiap rumah, Baik untuk menerima tamu atau untuk bersantai dengan keluarga. Selain itu banyak dari kita yang mungkin masih menerima tamu ditengah pandemi covid-19 seperti sekarang ini. Jadi Kebersihan Sofa sangat penting.

 

Untuk sofa dengan jenis kain membutuhkan perawatan yang lebih ekstra, karena Sofa kain lebih mudah menyimpan debu serta kotoran didalam serat kain.

Berikut Beberapa Cara Membersihkan Sofa Sendiri dimasa pandemi :

 

1. Menggunakan Vacuum Cleaner.

 

Bersihkan sofa dari debu dan kotoran yang menempel dengan menggunakan vacuum cleaner 1 atau 2 minggu. Meskipun Sofa tersebut jarang diduduki, tapi usahakanlah untuk rutin membersihkan permukaan sofa dari debu dan kotoran, karena sofa kain jenis yang mudah sekali berdebu terutama pada serat kainnya.

 

2. Menggunakan Campuran Detergent dan Alkohol.

 

 

Apabila semua debu & kotoran sudah terangkat, Tahap selanjutnya bisa dilakukan dengan cara menggunakan cairan pembersih berupa campuran deterjen dan alkohol yang dilarutkan ke dalam air. Hal ini bertujuan untuk mencegah bakteri atau virus yang menempel di sofa tidak berpotensi untuk berkembang biak.

Selain Itu kandungan Deterjen memiliki zat yang mampu menghancurkan selaput pembungkus pada virus sehingga virus tersebut tidak dapat berkembang biak. Sementara, cairan alkohol sudah dipercaya ampuh untuk membunuh virus dan bakteri.

Untuk melakukan cara diatas, Anda hanya perlu menyemprotkan campuran kedua bahan tersebut ke setiap permukaan sofa menggunakan sprayer, lalu melakukan pengelapan menggunkan kain microfiber / tisu secara perlahan. Pastikan tidak menggosok permukaan sofa secara keras, karena hal tersebut dapat merusak bahan kain sofa. Selain untuk membunuh virus dan bakteri, cara ini juga bisa untuk membersihkan sofa yang terkena noda-noda bekas makanan.

 

3. Dapat Menggunakan Tisu Basah.

 

 

Bagi Anda yang mungkin tidak memiliki banyak waktu untuk membersihkan sofa dengan cara-cara diatas. Bisa Menggunakan cara alternatif, yang cepat dan mudah yaitu dengan tisu basah. Lakukan Pengelapan seluruh permukaan sofa secara merata menggunakan beberapa lembar tisu basah, dan jangan Lupa pastikan Anda menggunakan tisu basah yang mengandung antiseptik, hal ini bertujuan agar kuman, bakteri, dan virus dapat diminimalisir.

 

Itulah beberapa cara membersihkan sofa di tengah Pandemi COVID-19 yang bisa Anda ikuti. Dengan demikian sofa akan terjaga Kebersihannya. Serta Anda dan keluarga pun jadi lebih nyaman untuk bersantai di sofa tersebut.

 

By | 2021-07-29T11:07:36+00:00 July 28th, 2021|TIPS|0 Comments

About the Author:

Leave A Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.